5 Busana Muslim Super Mahal Rancangan Designer Dunia

Baju muslim termahal. (U-Report)

Busana muslim kini sudah menjadi salah satu bagian yang mulai diperhitungkan oleh fashion kelas dunia. Hal ini adalah efek dari semakin banyaknya perempuan muslim yang memutuskan untuk menutup auratnya dengan busana tertutup, juga hijab yang menutupi rambut dan lehernya. Dengan ini, model gamis pun kini semakin beragam, sehingga mampu membuat penampilan para muslimah terlihat sopan, namun tetap menawan.


Ternyata hal ini juga dilihat oleh para designer dunia. DKNY, brand yang sudah berdiri dari tahun 1984 ini mulai mengeluarkan koleksi busana muslim pertamanya pada tahun 2013 lalu. Langkah ini kemudian diikuti oleh brand-brand dunia lainnya. Jelas, baju rancangan designer kelas dunia mana ada yang murah? Lihat yuk, busana muslim super indah rancangan designer dunia yang harganya juga bikin mulut menganga.

1. Abaya Termahal di Dunia

Abaya Termahal di Dunia Rancangan Debbie Wingham

Abaya termahal di dunia ini adalah karya tangan dingin dari designer yang juga seorang juri dalam ajang pencarian model berbakat di Inggris, Debbie Wingham. Abaya ini mempunyai berlian merah sebagai detail keindahan. Berlian merah langka ini hanya bisa ditemukan setiap 50 tahun sekali, dan hanya ada satu di antara seratus juta berlian yang ada. Selain itu, berlian hitam dan putih yang juga menghiasi abaya ini dijahit tangan khusus menggunakan benang emas putih. Abaya ini senilai $17,7 juta atau kurang lebih 237 Milyar Rupiah.

2. Dolce & Gabbana Mulai Ambil Bagian

Koleksi D&G Muslim


Januari 2016 lalu, Dolce & Gabbana menggebrak dunia fashion dengan koleksi terbarunya. Untuk pertama kalinya, brand Italia yang dikenal dengan rancangan-rancangan seksinya ini meluncurkan koleksi abaya dan hijab. Koleksi ini didesain untuk memuaskan para muslim fashionista. Sesuai dengan abaya pada umumnya, koleksi dari D&G juga akan identik dengan hitam dan putih, dengan patern-patern unik ala D&G. Tak lupa, akan ada detail bunga daisy, lemon, dan bunga berwarna merah sesuai dengan koleksi D&G untuk tahun ini. Harga yang dipatok untuk abaya koleksi D&G adalah kisaran 50-100 juta rupiah. Abaya seperti model di atas dijual dengan harga 62 dan 82 juta rupiah.

3. Kaftan Super Cantik dari Moda Operandi

Kaftan dari Moda Operandi


Moda Operandi adalah online shop eksklusif yang memberi pelanggan kebebasan untuk memilih sendiri pakaian yang diinginkan langsung dari designernya. Online shop yang didirikan dari tahun 2010 ini ternyata juga melihat peluang bisnis yang sangat besar dari fashion busana muslim. Untuk tahun lalu, Moda Operandi meluncurkan kaftan super cantik yang khusus dibuat untuk dipakai di Hari Raya Idul Fitri. Kaftan rancangan Monique Lhuillier ini dijual dengan harga 53,5 juta rupiah. Wow!

4. Baju Ramadan Untuk Anak Hingga Wanita Dewasa Tommy Hilfiger

Koleksi Muslim Rancangan Tommy Hilfiger

Designer dari Amerika, Tommy Hilfiger yang biasa merancang baju pria dan anak-anak ini rupanya tak mau ketinggalan momen-momen diangkatnya busana muslim ke fashion kelas dunia. Tommy meluncurkan koleksi Ramadan limited edition untuk anak-anak dari 6 – 12 tahun yang bermain dengan warna merah dan biru. Baju anak-anak ini dijual dengan harga kisaran 3 juta rupiah. Selain itu, Tommy juga menyediakan muslim koleksi untuk wanita dewasa yang bermain dengan bahan halus dengan warna dominan hijau tua. Koleksi muslim dewasa ini akan dijual dengan kisaran harga 9 juta rupiah.

5. Fashion Simple nan Cantik ala Mango

Koleksi Muslim dari Mango

Mango, merupakan perusahaan desain yang sederhana dan bertujuan tersedia di setiap kota ini akhirnya juga melirik pasar muslim fashion. Brand yang tak pernah menjual produk-produk cantiknya dengan harga terlalu mencekik ini meluncurkan koleksi muslim yang juga bisa dipakai oleh wanita yang non muslim. Desain-desain busana muslim dari Mango ini tetap terlihat mewah dengan bahan super halus meskipun mereka hanya mematok harga kisaran 2 juta rupiah untuk setiap baju. Manggo membuktikan bahwa tampil tertutup tak harus tertindas dan tak cantik.

Well, untuk merayakan hari kemenangan Idul Fitri memang afdolnya memakai baju terbaik yang kita punya. Namun, baju terbaik nggak harus termahal, kok. Bagaimana, setuju kan?

Sumber: selebupdate.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar